Kamis, 22 Mei, 2025

Media Komunikasi Antarkeluarga Pondok Modern

Meneguhkan Langkah, Mempererat Ukhuwah:...

   Pondok Pesantren Baitul Arqom, Jember, 8 Mei 2025-...

PC IKPM Gontor Surabaya...

Mojokerto — Dalam upaya mempererat ukhuwah lintas generasi, Pimpinan...

Silaturahim dan Buka Puasa...

Madiun, 26 Maret 2025 – Kegiatan demi kegiatan telah...

Buka Puasa Bersama IKPM...

Surabaya, 15 Maret 2025 – Dalam rangka memperingati 100...

Suksesnya Rapat Koalisi PC IKPM se-Jawa Timur, Merajut Silaturrahim dan Rencana 100 Tahun Gontor

Tanggal:

Bagikan:

Surabaya, 10 Desember 2023 – Rapat Koalisi PC IKPM se-Jawa Timur yang diselenggarakan pada Sabtu malam, 9 Desember 2023, di Villa Taman Dayu, kediaman Al-Ustadz Munawwar, sukses merajut silaturrahim dan merancang rencana kegiatan untuk peringatan 100 Tahun Gontor. Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Prof. Dr. K.H. Hamid Fahmy Zarkasyi, M.A.Ed., M.Phil., Ketua Umum Panitia 100 Tahun Gontor, yang mengikuti secara daring (online). Al-Ustadz H. Noor Syahid, M.Pd., Ketua Umum PP IKPM Gontor, dan Al-Ustadz Dr. H. Umar Said Wijaya, M.Pd., Pengurus PP IKPM Gontor Bidang Pendidikan dan Dakwah sekaligus Ketua Panitia Peringatan 100 Tahun Gontor Divisi IKPM.

Rapat yang dihadiri oleh 138 orang dari seluruh Ketua PC IKPM se-Jawa Timur dan Pimpinan Pesantren Alumni di Jawa Timur ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan serta merancang usulan kegiatan yang akan dilaksanakan pada peringatan 100 Tahun Gontor. Ide-ide segar pun bermunculan dari tamu undangan, termasuk wacana untuk membuat kajian Bahtsul Masail terkait tokoh-tokoh muslim terdahulu seperti Jabir Ibnu Hayyan, Al Khawarizmi, dan lainnya.

Pembicara utama, Prof. Dr. K.H. Hamid Fahmy Zarkasyi, M.A.Ed., M.Phil., memberikan arahan inspiratif, “Semua kegiatan pada peringatan 100 Tahun Gontor harus memiliki 3 kategori yaitu Legacy, Syiar, dan Khidmah. Legacy adalah warisan yang besar.” Sementara itu, Al-Ustadz H. Noor Syahid, M.Pd., menekankan standar kegiatan dengan mantra “Ahsan, Atqan, Dawaam” serta pentingnya Daya, Dana, dan Do’a sebagai D3 kegiatan.

Setelah berbagai diskusi, rapat menetapkan keputusan penting untuk menyusun panitia/koordinator PC IKPM se-Jawa Timur yang bertanggung jawab merancang kegiatan peringatan 100 tahun Gontor. Al-Ustadz Eko (PC IKPM Sidoarjo), Al-Ustadz David (PC IKPM Malang), dan Al-Ustadz Andre (PC IKPM Surabaya) terpilih sebagai koordinator yang akan memimpin langkah-langkah persiapan.

Seluruh peserta tampak antusias dan responsif terhadap acara ini. PP IKPM Gontor dan PC IKPM Gontor turut memberikan dukungan penuh untuk kesuksesan rapat koalisi ini.

Dengan suksesnya rapat koalisi ini, diharapkan rencana peringatan 100 Tahun Gontor dapat terlaksana dengan baik dan menjadi momen bersejarah bagi Pondok Modern Darussalam Gontor.

Reporter: Robieth Fadhlar Rahman
Penulis: Aryyo Widagdho
Reviewer: Kurnia Rahman Abadi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Lanjutkan membaca

RABAKA FAKABIR 2025: Ajang Silaturahim antar Klub Sepak Bola...

Gontor, 17–18 Mei 2025 – Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) kembali menjadi tuan rumah kegiatan reuni akbar klub legend alumni melalui Reuni Akbar antar...

INFORMASI PENDAFTARAN TURNAMEN OLAHRAGA 100 TAHUN GONTOR ANTAR PC...

INFORMASI PENDAFTARAN TURNAMEN OLAHRAGA 100 TAHUN GONTOR ANTAR PC IKPM SEDUNIA1. PENDAHULUANSegala puji bagi Allah SWT atas nikmat kesehatan, waktu, dan kekuatan yang memungkinkan...

Meneguhkan Langkah, Mempererat Ukhuwah: Pelantikan PC IKPM Gontor Jember...

   Pondok Pesantren Baitul Arqom, Jember, 8 Mei 2025- Dalam semangat memperkuat sinergi antar alumni dan melanjutkan estafet perjuangan dakwah serta pendidikan, Pelantikan Pimpinan...

Jadilah kekuatan untuk menjalin silaturahim

Bergabung bersama kami di PP IKPM Gontor . Anda bisa berkontribusi dalam menjalin silaturahim antarkeluarga pondok modern.