Jumat, 22 November, 2024

Media Komunikasi Antarkeluarga Pondok Modern

Pendirian PCI IKPM Gontor...

Ponorogo, 3 November 2024 – Dalam sebuah acara yang...

PP IKPM Gontor Dukung...

Surakarta, 19 Oktober 2024 – Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga...

Pengurus PC IKPM Gontor...

Mataram, 16 September 2024 – Pelantikan pengurus baru Pimpinan...

K.H. Hasan Abdullah Sahal:...

Mataram, 16 September 2024 – Pimpinan Pondok Modern Darussalam...

PP IKPM Lantik PC IKPM Magelang

Tanggal:

Bagikan:

PPIKPM.GONTOR.AC.ID, WONOSOBO — Rombongan PP IKPM pimpinan Ustadz Drs. H. Rif’at Husnul Ma’afi, M.Ag. berkunjung ke Pondok Pesantren An Nida, Selomoto, Wonosobo (26/10/2019) dalam rangkaian kunjungan kerja IKPM ke cabang-cabangnya. Pimpinan Pondok An Nida, Kiai Rahmat Salim, M.Pd., Ustadz Irsyad Solahuddin, S.Pd.I, dan Ketua IKPM Gontor Cabang Wonosobo, Ustadz Basuki Yulianto, S.Ag. menyambut rombongan PP IKPM. Acara silaturrahim dilaksanakan di masjid pondok seusai Shalat Dhuhur.

Dalam sambutannya, Ustadz Rahmat Salim menyampaikan pegangannya dalam membangun pondok. “Memajukan lembaga, pertama niat yang kuat, yang kedua adalah ridha dari guru-guru kita. Itu adalah yang terpenting… Bahwa dengan doa dan berkah ridha dari Pengasuh Gontor, alhamdulillah kami bisa memanfaatkan ilmu, semata-mata karena ridha dan berkah dari Pak Kiai,” terangnya.

Sementara Ustadz H. Suwito Djemari, S.Ag. mewakili PP IKPM, menyampaikan nasehat dan doanya bagi kemajuan PP An Nida. “Pondok ini dibangun dengan nilai ibadah dan perjuangan luar biasa. Kalau diibaratkan mata air, maka berasal dari mata air yang jernih… Kalian adalah orang orang yang pintar, kamu tinggalkan rumahmu, kamu tinggalkan orang tuamu. Anak anak seusia kamu paling di rumah main game, naik motor. Tapi kamu rela meninggalkan semua kesenangan di rumah… Kalian akan dijamin oleh Allah menjadi pemenang, pemenang, mujahid in syaa Allah,” jelas beliau.

Pada malam harinya, PP IKPM melantik Pimpinan Cabang IKPM Magelang Periode 2019-2024 di Pondok Tidar, Magelang. Hadir dalam acara pelantikan tersebut Dewan Pembina IKPM Magelang, KH Lukman Hakim, S.Ag. dan KH Zaenal Mustofa Idris, Lc. Terpilih sebagai ketua baru adalah Ustadz Khalilurrahman yang melanjutkan kepengurusannya sendiri sebelumnya. Beliau sudah menjadi ketua IKPM Magelang sejak 12 tahun yang lalu.

Dalam sambutannya, Kiai Zaenal menekankan arti disiplin dan bersyukur. “Tidak bisa manusia tanpa disiplin, sampai di alas pun pakai disiplin…Bersyukurlah kita yang mana pernah menghirup udara Gontor. Kita bangga, kita bersyukur, tapi jangan sampai kebablasan,” jelas beliau.

Rep: Aghilatul Umuda
Red.: Mujib Abdurrahman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Lanjutkan membaca

PC IKPM Gontor Bogor Bersama Fananie Center Gelar Silaturahim...

Bogor, Ahad 17 November 2024 – Pimpinan Cabang Ikatan Keluarga Pondok Modern (PC IKPM) Gontor Bogor mengadakan acara silaturahim yang dihadiri oleh para alumni...

Pelantikan PC IKPM Gontor Yogyakarta Periode 2024-2029: Semangat Baru...

Yogyakarta, 17 November 2024 – Dalam suasana penuh semangat dan kebersamaan, pelantikan Pimpinan Cabang Ikatan Keluarga Pondok Modern (PC IKPM) Gontor Yogyakarta Periode 2024-2029...

Sosialisasi Tata Kelola dan Renstra IKPM Gontor: Menuju Organisasi...

Ponorogo, 15 November 2024 – Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga Pondok Modern (PP IKPM) Gontor mengadakan Sosialisasi Tata Kelola dan Rencana Strategis (Renstra) pada Jumat...

Jadilah kekuatan untuk menjalin silaturahim

Bergabung bersama kami di PP IKPM Gontor . Anda bisa berkontribusi dalam menjalin silaturahim antarkeluarga pondok modern.