Sabtu, 19 April, 2025

Media Komunikasi Antarkeluarga Pondok Modern

Silaturahim dan Buka Puasa...

Madiun, 26 Maret 2025 – Kegiatan demi kegiatan telah...

Buka Puasa Bersama IKPM...

Surabaya, 15 Maret 2025 – Dalam rangka memperingati 100...

Silaturahim dan Konsolidasi PP...

Kandangan – Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga Pondok Modern (PP...

Silaturahim dan Konsolidasi PP...

Madiun – Pondok Pesantren Tanzul Ulum, Madiun, menjadi saksi...

IKPM Gontor Cabang Bogor Selenggarakan Pengajian Bulanan ke-50

Tanggal:

Bagikan:

PPIKPM.GONTOR.AC.ID, BOGOR — Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor Cabang Bogor kembali melakukan kegiatan rutin yang biasa dilaksanakan satu bulan sekali yaitu pengajian rutin wali santri Gontor (7/10). Pengajian ini sudah sampai pada bulan ke-50 sejak diselenggarakannya. Kegiatan ini berawal dari program kerja Divisi Pendidikan dan Pelatihan diikuti dengan permintaan wali santri yang ingin belajar kepada para alumni Gontor.

Pengajian kali ini bertempat di Ar Rahman Qur’anic Learning Center (AQL) Kids n Teens Gadog, pimpinan Ustadz Yanyan Mardiana M,Pd.I. “Acara ini merupakan kegiatan yang sangat baik untuk memperkenalkan pesantren alumni serta eksistensinya kepada masyarakat,” papar Ustadz Yanyan yang merupakan alumni angkatan yang dinamai Country.

Materi kali ini, mengangkat tema “Mawarits untuk Kehidupan Pasca Kematian” yang disajikan langsung oleh Ustadz Abduh Yazid, pakar mawarits yang sudah banyak pengalaman serta ilmunya.
Hadir sekitar 120 jamaah baik dari kalangan wali santri maupun alumni. Pengajian rutin wali santri ini biasanya diikuti dengan pengiriman ekspedisi wesel dan paket ke seluruh Pondok Gontor.

Ketum IKPM Bogor, Ustadz Iwan Sunarya S.Pd.I, juga mengikuti kegiatan ini. Ustadz Iwan menyampaikan bahwa acara ini membawa pengaruh positif untuk silaturrahim antaralumni dan wali santri. “Semoga acara ini bisa terus berjalan sebagai wadah silaturrahim,” ujar pria yang merupakan alumni Gontor Angkatan 2005 tersebut.

Selain acara ini, terdapat pula pengajian alumni lintas marhalah yang diselenggarakan oleh IKPM Bogor.

Narasumber Berita dan Foto: Achmad Fauzi
Red.: Mujib Abdurrahman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Lanjutkan membaca

Alumni Gontor Ponorogo Mantapkan Peran Sebagai Perekat Umat Lewat...

Pendopo Kabupaten Ponorogo, 15 April 2025 - Pelantikan Pimpinan Cabang Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor Ponorogo periode 2025–2030 berlangsung khidmat di Pendopo Kabupaten...

PELANTIKAN PENGURUS BARU PCI IKPM MADINAH PERIODE 2025-2026: PENINGKATAN...

Aula Villa Madinah, 12 April 2025 – Pelantikan Pengurus Pimpinan Cabang Istimewa (PCI) Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor Madinah periode 2025–2026 telah resmi...

FORBIS IKPM Gontor Jalin Sinergi Strategis bersama PP IKPM...

Gontor, 7 April 2025 – Bertempat di Kantor Pimpinan Pusat (PP) Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor, kegiatan Silaturrahim dan Pasowanan Pengurus Forum Bisnis...

Jadilah kekuatan untuk menjalin silaturahim

Bergabung bersama kami di PP IKPM Gontor . Anda bisa berkontribusi dalam menjalin silaturahim antarkeluarga pondok modern.