Senin, 24 Maret, 2025

Media Komunikasi Antarkeluarga Pondok Modern

Buka Puasa Bersama IKPM...

Surabaya, 15 Maret 2025 – Dalam rangka memperingati 100...

Silaturahim dan Konsolidasi PP...

Kandangan – Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga Pondok Modern (PP...

Silaturahim dan Konsolidasi PP...

Madiun – Pondok Pesantren Tanzul Ulum, Madiun, menjadi saksi...

Pondok Pesantren Daar El...

Ponorogo – Dalam upaya mempererat ukhuwah Islamiyah, rombongan Pondok...

Pelantikan Pengurus IKPM Gontor Cabang Turki Via Online

Tanggal:

Bagikan:

Gontor – Ahad, 27 Februari 2022, Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor Cabang Turki mengadakan pelantikan pengurus baru periode 2022-2023. Acara ini dilaksanakan secara online.

Pergantian kepengurusan akan terus berjalan seiring habisnya masa jabatan kepengurusan sebelumnya. Hal ini menunjukkan bahwa salah satu filsafat pondok tentang estafet kepemimpinan dan regenerasi yakni “Patah Tumbuh Hilang Berganti, Sebelum Patah Sudah Tumbuh, Sebelum Hilang Sudah Berganti” berjalan dengan baik. Inilah yang menjadi nilai kaderisasi Pondok Modern Darussalam Gontor.


Acara ini dihadiri oleh Pimpinan Pondok, Al-Ustadz Drs. K.H. M. Akrim Mariyat, Dipl.A.Ed., Ketua I PP IKPM, Al-Ustadz Drs.H. Rif’at Husnul Maafi, M.A, Pengurus PP IKPM Gontor Bagian Publikasi dan Informasi, Al-Ustadz M. Kurnia Rahman Abadi, MM, dan segenap alumni yang berada di Turki.

Dalam agenda ini, Pimpinan Pondok, Al-Ustadz Drs. K.H. M. Akrim Mariyat, Dipl.A.Ed., menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan pengurus baru IKPM Gontor Cabang Turki. Beliau juga menyampaikan bahwasanya kita tidak akan tahu sesuatu kalau tidak mengetahui sejarah, bagaimana IKPM ini berdiri. Cita-cita trimurti akan mempersatukan umat supaya tidak terpecah belah. Lebih lanjut, Kiai Akrim juga menegaskan bahwa di Gontor tidak boleh membicarakan khilafiyah, guna menjadi satu tak terpecah belah. IKPM atau alumni harus bisa menjadi perekat umat, pemersatu umat, dengan harapan, permasalah bangsa dapat dilerai oleh alumni Gontor. Permasalahan khilafiyah tidak perlu dipermasalahkan. Di akhir sambutan beliau menyampaikan IKPM tidak boleh disalahgunakan untuk kepentingan pribadi, tidak boleh terpecah belah di dalam maupun di luar negri. Segala sesuatu di pondok ini harus struktural. “Semoga pengurus baru dapat membawa misi Gontor ke Turki”, harapan beliau.

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh ketua baru. Harapan Al-Ustadz Fatkhur Rizki agar pengurus baru tahun depan dapat lebih baik lagi dari pada tahun lalu, ujar beliau. Sedangkan sambutan terakhir disampaikan oleh Al-ustadz Dr. Hendri Sholahuddin, selalu pembimbing IKPM Gontor Cabang Turki. Beliau mengatakan kita sebagai alumni harus bisa menjadi munzirul qoum. Di IKPM ini kita tidak boleh hanya mencari bisnis akan tetapi harus berjuang untuk amal jariyyah. Dan di akhir sambutannnya beliau menanyakan sampai mana pencapain yang telah kamu dapat? Tanya beliau.
Acara ini ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Al-Ustadz Syahruddin, M.Sc

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Lanjutkan membaca

Try Out Akbar Masuk Gontor Sukses Digelar, Ketua Umum...

Bogor, 16 Maret 2025 – Pimpinan Cabang Ikatan Keluarga Pondok Modern (PC IKPM) Gontor Bogor sukses menggelar Try Out (TO) Akbar Masuk Gontor pada...

Buka Puasa Bersama IKPM Gontor Se-Jawa Timur: Merajut Ukhuwah...

Surabaya, 15 Maret 2025 – Dalam rangka memperingati 100 tahun Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG), Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor se-Jawa Timur menggelar...

Tajammuk dan Tasyakuran Forum Pesantren Alumni Gontor di Lombok:...

Lombok Timur - Rangkaian acara Tajammuk dan Tasyakuran Forum Pesantren Alumni Gontor (FPAG) telah selesai dilaksanakan dengan penuh khidmat dan kebersamaan. Acara ini berlangsung...

Jadilah kekuatan untuk menjalin silaturahim

Bergabung bersama kami di PP IKPM Gontor . Anda bisa berkontribusi dalam menjalin silaturahim antarkeluarga pondok modern.