Senin, 20 Oktober, 2025

Media Komunikasi Antarkeluarga Pondok Modern

Pelantikan Pengurus PC IKPM...

Sidoarjo, 4 Oktober 2025 / 11 Rabiul Akhir 1447...

PCI IKPM Gontor Kairo...

Kairo – Pimpinan Cabang Istimewa (PCI) IKPM Gontor Kairo...

Silaturahim PC IKPM Gontor...

Gontor – Ahad, 22 Rabiul Awal 1447 bertepatan dengan...

PC IKPM Gontor Bogor...

Bogor, 30 Agustus 2025 — PC IKPM Gontor Bogor...

IKPM Gontor Cabang Tasikmalaya Adakan Rakerda I di Pangandaran

Tanggal:

Bagikan:

PPIKPM.GONTOR.AC ID, PANGANDARAN — Pimpinan Cabang Ikatan Keluarga Pondok Modern (PC IKPM) Gontor Tasikmalaya masa amanat 2019-2024 mengadakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I di Wisma Balebat, Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Senin (11/10/2019) sebagaimana dilansir ikpm-tasikmalaya.org. Acara ini bertujuan untuk menyusun Rencana Kerja Operasional (RKO) IKPM Tasikmalaya selama lima tahun yang akan datang.

KH Ahmad Deni Rustandi, M.Ag, Ketua Umum IKPM Gontor Cabang Tasikmalaya, dalam sambutannya mengatakan bahwasanya acara rakerda ini harus memperhatikan fungsi IKPM seperti yang diamanatkan oleh pendiri Gontor, almarhum KH Imam Zarkasyi, yaitu IKPM harus berkontribusi pada kemajuan Gontor, bukan sebaliknya.

Dalam pelaksanan rakerda, setiap bagian membahas program kerja bagian masing-masing dengan merujuk pada AD/ART yang disusun pada Mubes PP IKPM Gontor lalu.

Beberapa program unggulan yang disetujui dalam forum ini di antaranya: membuat direktori pengusaha alumni di lingkungan IKPM Tasikmalaya, membentuk bimbingan masuk Gontor di bawah IKPM Tasikmalaya, mempromosikan Gontor ke khalayak ramai dengan mengadakan even-even seperti pengajian dan perlombaan, optimalisasi media digital IKPM Tasikmalaya, dan pembinaan alumni putri oleh Bagian Keputrian.

Para peserta rakerda IKPM Tasikmalaya juga ikut menyambut pimpinan dan guru-guru Gontor yang sedang melakukan silaturrahim dan tour di Pantai Pangandaran hari Senin-Rabu, 11-13 November 2019.

Sumber: ikpm-tasikmalaya.org
Red.: Mujib Abdurrahman

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Lanjutkan membaca

Meneguhkan Ukhuwah dan Visi Pendidikan: Reuni Akbar dan Tajammuk...

Surabaya — Reuni Akbar dan Tajammuk Abu Sittin 2025 digelar di Surabaya sebagai ruang temu, refleksi, dan konsolidasi visi antarsesama alumni dalam bingkai perjuangan...

Pelantikan Pengurus PC IKPM Gontor Sidoarjo Periode 2025-2030 dan...

Sidoarjo, 4 Oktober 2025 / 11 Rabiul Akhir 1447 H — Dalam suasana penuh kehangatan dan keberkahan, Pimpinan Cabang Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM)...

PCI IKPM Gontor Kairo Periode 2025–2026 Resmi Dilantik

Kairo – Pimpinan Cabang Istimewa (PCI) IKPM Gontor Kairo periode 2025–2026 resmi dilantik pada Jumat (26/9) malam. Acara pelantikan yang berlangsung khidmat ini diselenggarakan...

Jadilah kekuatan untuk menjalin silaturahim

Bergabung bersama kami di PP IKPM Gontor . Anda bisa berkontribusi dalam menjalin silaturahim antarkeluarga pondok modern.